Sabtu, 28 November 2020

Pengantar Editor "BUNDAKU Jilid 2"


PENGANTAR EDITOR

            Satu kehormatan bagi saya diberikan kesempatan menjadi Editor pada buku Antologi “Bundaku Jilid 2” ini. Bekerja sama dengan  sebelas penulis hebat yang sangat menyayangi ibunya, dengan mempersembahkan kado spesial di hari Ibu tanggal 22 Desember 2020.

            Buku ini lahir karena begitu besarnya kerinduan peserta Kelas Menulis Buku Inspirasi (MBI) melalui WA grup bersama bunda Lilis Sutikno untuk menuliskan kisahnya bersama Ibu. Ya, ketika kuota sebelas penulis untuk Buku Antologi “Bundaku Jilid 1" sudah penuh, tetapi antusias peserta masih tinggi untuk ikut serta, itulah yang mendasari diterbitkannya buku “Bundaku Jilid 2” ini.

            Bunda, Ibu, Mama, Mamak, Emak, itulah beberapa sebutan bagi wanita hebat di dalam kehidupan para penulis di buku ini, baik itu sebagai ibu yang melahirkan dan membesarkan maupun sosok mertua yang sangat luar biasa. Sosok ibu memang tidak bisa digantikan oleh siapapun, itulah yang dilukiskan disetiap untain kata dan cerita yang ada. Ibu menggambarkan sosok yang mengasihi dengan ikhlas.

            Beragam kisah yang diuraikan di  dalam setiap cerita menggambarkan nuansa hati para penulisnya yang begitu menyayangi ibu. Kenangan manis dan indah tentang ibu tak akan pernah bisa hilang bagi penulis yang ibunya telah terlebih dahulu menghadap Sang Pencipta, demikian juga cerita perjuangan untuk mengasihi, menjaga sampai merawat ibu bagi penulis yang hidup bersama ibu, walaupun mereka sadar semuanya itu tidak akan pernah bisa membalas semua kebaikan dan kasih sayang yang telah diberikan oleh ibu.

            Mari baca buku ini dengan mengambil hikmah di dalamnya. Walaupun buku ini masih jauh dari sempurna, tetapi setidaknya bisa menggambarkan bahwa ibu adalah sosok luar biasa yang tidak akan pernah bisa tergantikan dari kehidupan kita, sehingga sudah selayaknyalah kita harus memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada ibu melalui kasih sayang, perhatian, dan waktu ketika kita masih diberikan kesempatan hidup bersama dengan ibu.

Terima Kasih Ibu… 

Kasihmu akan selalu terkenang dalam kalbu…


 "Seorang ibu adalah dia yang dapat menggantikan semua yang lain, 

tetapi yang tempatnya tidak dapat diambil orang lain."  (Cardinal Mermillod)

 

Salam Hormat

Sahat Serasi Naibaho

Editor


                                                                                                                                       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Postingan Terbaru

Di mana kebahagiaan itu berada?

Di mana kebahagiaan itu berada? Kadang lelah jiwa mencari Karena dahaga yang tak terobati Rasa haus akan kebahagiaan Yang diharapkan memberi...

Postingan Terpopuler dalam sebulan ini